Firman Zai Lolos Seleksi Tahap II Calon Pimpinan KPK

Firman Zai | Dok. Pribadi

Firman Zai | Dok. Pribadi

NIASSATU, JAKARTA – Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel Capim KPK) telah mengumumkan hasil seleksi tahap II atas 194 calon pimpinan KPK pada hari ini, Selasa (14/7/2015).

Dalam pengumuman yang disampaikan hari ini melalui situs www.capimkpk.setneg.go.id, tersaring 48 nama saja.

Dari empat nama peserta yang merupakan putras asal Nias, hanya satu yang berhasil lolos, yakni Firman Zai. Tiga lainnya, yakni, Amiziduhu Mendröfa, Elmansyah Telaumbanua dan Nindya Nazara tidak bisa lagi melanjutkan mengikuti seleksi tahap berikutnya. (Baca juga: Ternyata Putra Nias yang Lolos Seleksi Awal Capim KPK Berjumlah 4 Orang)

Dalam daftar 48 nama yang dinyatakan lolos seleksi tahap II, Firman Zai berada di nomor 9 yang merupakan penyusunan nama berdasarkan abjad.

Adapun seleksi tahap II itu adalah tes objektif dan tes menyusun makalah bertema pemberantasan korupsi yang diadakan pada 8 Juli 2014.

Selanjutnya, bersama para peserta lainnya, Firman akan mengikuti tahapan seleksi berikutnya yakni, profile assessment pada  27-28 Juli 2015 ‎mendatang. Selanjutnya, calon yang lolos tahapan ini akan mengikuti tes kesehatan dan tahapan wawancara pada 1 Agustus dan 24-27 Agustus.

Selanjutnya, Pansel akan melaporkan nama-nama yang lolos seleksi akhir pada 31 Agustus 2015 kepada Presiden Jokowi untuk selanjutnya diserahkan kepada DPR untuk menjalani fit and proper test (uji kepatutan dan kelayakan) sebelum diputuskan lima nama diloloskan sebagai pimpinan KPK.

Bagi Firman, seleksi kali ini adalah yang ketiga kalinya. Pada 2010 pernah mengikuti seleksi dan lolos hingga 10 besar untuk mencari pengganti mantan Ketua KPK Antasari Azhar. Dan pada 2014, kembali mengikuti seleksi untuk mencari pengganti Busyro Muqoddas. 

Firman Zai sendiri berlatar belakang spesialis audit dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Juga pernah menjabat di Kabupaten Nias Selatan sebagai Kepala Dinas Keuangan Daerah dan Kabupaten Nias Utara sebagai Kepala Inspektorat. (Baca juga: Firman Zai, Capim KPK: Saya Sangat Paham Karakteristik Modus Penyimpangan Keuangan Negara). (NS1)

 

 

About the Author
  1. Pingback: Nias Satu » Firman Zai Terhenti di Tahap III Seleksi Calon Pimpinan KPK

Leave a Reply

*

Translate »